Raih Runner Up, Kotamobagu Siap ke-Pentas Nasional, Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah 

Kotamobagu sukses membawa pulang 22 gelar dalam event Kompetisi Aksioma Tingkat Sulawesi Utara (dok : kotamobagu post/renal)

KOTAMOBAGU POST – Pelajar di Kota Kotamobagu, sukses meraih Runner Up dalam ajang Seni dan Olahraga Madrasah (Aksioma) Tingkat Provinsi Sulawesi Utara Tahun Kompetisi 2017.

Kegiatan se-Madrasah Provinsi Sulut yang digelar 29 April 2017 dipusatkan di MAN Model Kota Manado, dilaksanakan hingga Tanggal 01 Mei 2017.

Event yang digelar dua tahun sekali ini telah melahirkan atlet-atlet muda berbakat dan seniman muda berbasis Madrasah. Selain sebagai wadah silaturrahni, kegiatan ini juga mempersiapkan kontingen Sulawesi Utara untuk berlaga pada Aksioma tingkat Nasional.

Dari 9 kategori perlombaan, Kontingen dari Kota Kotamobagu meraih posisi Runner Up, dengaan hasil :  7 Peserta meraih posisi juara pertama, 9 Peserta pada posisi juara kedua, dan juara ketiga diraih 6 peserta. Kontingen Kota  Kotamobagu, harus puas bawa pulang 22 gelar juara.

Menurut Kepala Kantor Kementrian Agama Kota Kotamobagu, Fathan Noh,  melalui Kepala Seksi Pendidikan Islam, Ratna Potabuga SPd, saat ditemui Kotamobagupost, Kamis, (05/05/2017),  diruang kerjanya, mengatakan Aksioma adalah kesempatan kepada para peserta untuk beraktualisasi diri, berkreasi dan berprestasi secara sehat dan sportif.

Meski katanya, Kontingan Kotamobagu harus puas dengan prestasi meraih  Runner Up dalam event Aksioma, tingkat Provinsi Sulawesi Utara.

 “Ini merupakan prestasi kita semua, mari lebih giat berlatih dan mengasah ketrampilan untuk bertanding. Sehingga akan lebih berprestasi lagi,” ajaknya.

Selanjutnya untuk ajang Aksioma Tingkat Nasional, Kontingen Kota Kotamobagu sudah mempersiapkan para peserta agar dapat meraih prestasi.

“Kita persiapkan dengan maksimal untuk memboyong kembali piala Aksioma dari nasional ke Kota Kotamobagu,” ujarnya. (renal wahidji).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.