PWI Kotamobagu & Bolmong Sukses Gelar Rapat Perdana 

Rapat Kerja Perdana Pengurus PWI Kotamobagu dan Bolmong yang digelar di gedung Yayasan Pendidikan Totabuan, Mogiolaing (dok : PWI/enal)
KOTAMOBAGU POST – Dalam rangka mengoptimal peran organisasi` dibidang kewartawanan, Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Daerah Kota Kotamobagu dan Kabupaten Bolmong, sukses menggelar rapat kerja perdana.

Rapat yang dilaksanakan pada Minggu sore (12/02/2016) di gedung Yayasan Pendidikan Mototanoban Kelurahan Mogolaing Kecamatan Kotamobagu Barat.

Rapat yang dipimpin langsung Ketua PWI Daerah Bolmong dan Kotamobagu, Audie J.Kerap, membahas beberapa kegiatan penting terkait peran PWI sebagai wadah berhimpun wartawan.

“Materi rapat yang dibahas yakni persiapan pelantikan Pengurus PWI Daerah, yang rencananya akan digelar awal tahun 2017 ini, tugas pokok dan fungsi masing-masing pengurus di struktur seksie-seksi serta persiapan pelaksanaan ujian kompetensi wartawan (UKW) angkatan III PWI Daerah Kotamobagu dan Bolmong,” kata Sekretaris PWI, Gunady Mondo, usai rapat digelar.

Foto bersama usai rapat kerja perdana pengurus PWI Kotamobagu dan Bolmong

Senada hal itu, Ketua Seksi Pembelaan dan Kesejahteraan Wartawan yakni Djunaidi Amra mengatakan;  dalalam rapat tersebut juga telah menghasilkan panitia kerja pelantikan pengurus PWI Kotamobagu dan Bolmong masa bhakti 2016-2019.

“PWI telah menetapkan panitia kerja pelantikan pengurus PWI dalam rapat kerja perdana. Sudah disepakati dalam rapat, bahwa hajatan pelantikan pengurus PWI ini, akan mengundang seluruh mitra kerja wartawan di Kabupaten Bolmong dan Kota Kotamobagu. Mulai dari instansi pemerintah, instansi swasta serta tokoh masyarakat di dua daerah Kotamobagu dan Bolmong,” katanya.

Ketua PWI Kotamobagu dan Bolmong, Audie Kerap mengatakan, rapat kerja perdana tersebut adalah momentum menyatukan visi dan misi dalam menjalan roda organisasi. “Dari 33 pengurus harian PWI daerah yang diundang, yang hadir sebanayk 29  orang pengurus. Ini tandanya, mayoritas pengurus PWI, siap bekerja sesuai dengan program kerja PWI,” terangnya. (frian eyato/renal wahidji)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.