Pilkada DKI, Kian Pasti Dua Putaran

Nasional, Terkini1904 Dilihat

 

Pilkada DKI bakal dua putaran

KOTAMOBAGU POST JAKARTA – Meski belum ada hasil pengumuman resmi dari KPU Jakarta mengenai hasil tetap perolehan suara dari tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, namun indikasi pelaksanaan Pilkada di DKI Jakarta, di prediksi bakal berlangsung dua putaran.

Indikasi ini muncul dengan hasil perhitungan cepat yang dilakukan oleh sejumlah lembaga survey, termasuk perhitung cepat versi Litbang Kompas yang merilis secara live, tiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, belum ada yang mencapai perolehan suara 50 persen plus 1.

Hingga pukul 17:29:13 WIB (rabu 15/02/2016), hasil perhitungan cepat perolehan suara Pilkada DKI Jakarta, cepat versi Litbang Kompas, dari 91,75 persen suara, belum ada perolehan suara dari tiga pasangan calon yang mencapai 50 persen.

Perolehan 91.75 persen dari total dari presentasi jumlah 6.983.692 orang wajib pilih di DKI Jakarta, perolehan tertinggi 43,01 persen oleh pasangan calon Ahok-Jarot. Sementara Anis-Sandy pasangan nomor urut 3, bertengger pada perolehan suara 39,64 persen. Yang mirisnya, perolehan sementara hasil hitung cepat versi Litbang Kompas, pasangan nomor urut 1 : Agus-Silvy tak bergerak dinamis, hanya bertengger di presentasi 17,35 persen.

Menurut data KPU Jakarta, dari total wajib pilih 6.983.692, tersebar meliputi  di 15.059 TPS. Rinciannya yakni ;  TPS  Jakarta Pusat total pemilih 791.06 dan jumlah TPS 1.713. Jakarta Utara total pemilih 1.165.078 dan jumlah TPS 2.587. Jakarta Barat total 1.503.434 dan jumlah TPS 3.331. Jakarta Selatan jumlah pemilih 1.511.035 dan jumlah TPS 3.223. Jakarta Timur total 1.996.747 dengan jumlah TPS 4.162. Serta yang terakhir Kep. Seribu total 16.335 dan jumlah TPS 43 (audie kerap/litbangkompas/berbagai sumber)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.