Kominfo Bangun 3 Tower HotSpot di Kotamobagu

Kotamobagu3810 Dilihat

 

Crue Dinas Kominfo Kota Kotamobagu dibawah nahkoda Drs Agung Adati

KOTAMOBAGU POST – Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Dinas Komunikasi dan Informasi Kota Kotaombagu, yang baru didirikan medio Januari 2016, langsung mengabrek program kerja nya.

Tugas pokok dan fungsi Dinas Kominfo yang dinahkodai Drs Agung Adati, tahun ini sudah menetapkan perencanaan membangun 3 unit tower hotspot internet.

Tiga titik pemancar internet ini, akan dipasang dititik-titik stategis untuk kebutuhan peningkatan optimalisasi pelayanan publik seluruh OPD dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu.

“Sebagai daerah perkotaan, Kotamobagu tidak boleh tertinggal dibidang pelayanan kemasyarakatan. Nah pelayanan publik oleh pemerintah, dapat optimal apabila didukung dengan fasilitas dan utilitasnya, termasuk penggunaan jaringan internet yang mampu mengakses dan diakses oleh instansi pemerintah di lingkungan Pemerintah Kotamobagu,” kata pria rendah hati pada wartawan (27/01/2016).

Pria kumis tipis, yang sukses mendulang sejumlah prestasi ketika menjabat Kepala Dinas Perhubungan, Kebudayaan, Pariwisata Kotamobagu mengatakan, hingga awal Januari 2016, sebanyak 150 megabite pixel sudah terakses disejumlah OPD.

“Nah bulan Februari 2017 ini, kita akan bangun 3 unit tower untuk menunjang transmisi WiFi jaringan internet. Juga akan menambah 150 megabite pixel untuk kebutuhan penggunaan data center Dinas Kominfo,” terang Adati, tersenyum optimis.

Dikatakan, apa yang dilakukan oleh Dinas Kominfo, merupakan penjabara dari program kerja Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara, yang semata-mata dilakukan untuk menunjang terciptanya pelayanan pemerintah kepada masyarakat Kotamobagu. (audie kerap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.