Trafic Light Persimpang Empat Matali Beroperasi

Kotamobagu1464 Dilihat
Agung Adati
Agung Adati

KOTAMOBAGUPOST.com – Alat Penunjuk Isyarat Lalu Lintas (APILL) persimpang empat di Kelurahan Matali Kecamatan Kotamobagu Selatan, tepatnya dikompleks SMP N 2 Kotamobagu, Kamis (20/10) mulai beroperasi.

Pengoperasian Trafic Light ini ditandai dengan penekanan tombol “ON” oleh Kepala Dinas Perhubungan, Kebudayaan, Pariwisata, Komunikasi dan Informasi (Dishubbudparkominfo) Kotamobagu Moch. Agung Adati,ST. M.Si, di dampingi oleh sejumlah pejabat eselon III dan IV serta staf operasional dan petugas dari Satlantas Polres Bolmong.

“Dengan dioperasikannya trafic light ini diharapkan dapat men-zero-kan kecelakaan yg sering terjadi disini”, Harap Agung.

Lebih lanjut Agung menghimbau agar pengendara dapat mematuhi tanda lampu isyarat dengan baik agar selamat, aman baik terhadap keselamatan diri sendiri maupun orang lain.

Dalam beberapa hari kedepan diperlukan pendampingan petugas Satlantas dan Dishub untuk membantu mengatur arus lalu lintas, mengingat masih banyak pengendara yang belum tau jika disimpang empat matali sudah ada Trafic Light.(Frian)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.