4 TIPS JANTUNG ANDA SEHAT

4 tips jantung anda sehat
4 tips jantung anda sehat

4 Tips Membuat Jantung Anda Sehat

  1. Berhenti mer0k0k

Dalam banyak penelitian sudah disebutkan berkali-kali bahwa rokok dapat merusak jantung. Selain itu, asap rokok juga diteliti mampu meningkatkan kolesterol jahat, menurunkan kolesterol baik dan meningkatkan risiko terjadinya penggumpalan darah. Bahkan dalam penelitian lain disebutkan bahwa sebuah keluarga, dimana istri dan suami sama-sama merokok, maka risiko terkena serangan jantung bertambah hingga 92 persen.

  1. Olahraga

Cara agar jantung sehat dan kuat selanjutnya adalah dengan rajin berlatih. Memberikan waktu sekitar 2 jam secara konsisten dan kumulatif setiap minggunya untuk olahraga diteliti dapat mengurangi risiko terkena serangan jantung hingga mencapai 60 persen dibandingkan yang tidak aktif melakukannya.

  1. Menurunkan berat badan

Salah satu yang menyebabkan jantung melemah dan terserang banyak penyakit adalah karena lebihnya lemak pada tubuh. Oleh sebab itu, dalam sebuah penelitian disebutkan bahwa menurunkan berat badan 10 hingga 20 pon mampu menurunkan risiko kematian akibat serangan jantung.

Bahkan, dalam sebuah studi lain juga dikatakan bahwa orang-orang yang memiliki kelebihan berat badan mengalami serangan jantung 8,2 tahun lebih cepat dibandingkan orang-orang dengan berat badan normal.

  1. Mengkonsumsi air putih

Teratur dalam minum air putih dapat digunakan sebagai cara agar jantung sehat dan kuat. Anda dapat mengkonsumsi air sebanyak lima gelas setiap hari. Dalam banyak penelitian sendiri disebutkan bahwa pria yang mengkonsumsi air sebanyak 8 ons setiap hari memiliki kemungkinan terkena serangan jantung fatal lebih kecil 54 persen dibanding orang-orang yang mengkonsumsi air lebih sedikit. Pada penelitian lainnya disebutkan bahwa air mampu mengencerkan darah, sehingga dapat mencegah terjadinya pembekuan, sehingga jantung menjadi sehat . (lex) Sumber : http://hariansehat.com/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.