Unity Pitstop UMILD, Hadirkan Gladis dan Olive, Hibur Pengunjung Kopi Korot 

Headline, Kotamobagu1743 Dilihat
Olive Brenda dan Gladies Ayu saat menghentak pengunjung Kopi Korot pada event Unity Pistop oleh managemen UMILD (dok : wandy Rotu)
Olive Brenda dan Gladies Ayu saat menghentak pengunjung Kopi Korot pada event Unity Pistop oleh managemen UMILD (dok : wandy Rotu)

KOTAMOBAGU POST – Lantunan suara merdu dua penyanyi local manado, Galdies Ayu dan Olive Brenda menghentak suasana malam minggu di Café Kopi Korot (Sabtu 30/07/2016), pada event hiburan Unity Pitstop Umild.

Kedua penyanyi lokal manado tengah naik daun ini, diboyong oleh Managemen UMILD Manado, untuk menghibur para pengunjung setia Cage Kopi Korot.

Suasana malam minggu di Café Kopi Korot-pun semakin hangat dengan lantunan tembang-tembang didominasi oleh lagu manado.

Nasrun Koto SH, MH, owner Café Kopi Korot mengatakan, event hiburan tersebut merupakan kerja sama dengan managemen UMILD Manado. “Sudah menjadi agenda tahunan untuk menghibur pengunjung setai kopi korot Kotamobagu,” ujar Nasrun kepada Kotamobagu Post.

Sementara itu, pimpinan Managemen UMILD Manado Jesse Sudjana dikonfirmasi Kotamobagu Post melalui Bung Boy mengatakan, event hiburan ini adalah bagian dari sponsor UMILD untuk menghibur masyarakat.

“Event bertajuk Unity Pitstop memang menjadi agenda managemen UMILD untuk mendatangkan penyanyi lokal Manado guna menghibur masyarakat. Dua penyanyi itu bermitra dengan Managemen UMILD,” ungkap Bung Boy disela-sela lantunan manis dua penyanyi cantik itu.

Galdies Ayu penyanyi cantik berusia 27 Tahun ini, penyanyi yang sukses merilis album berjudul “In My Dream”. “ Album ini telah dirilis akhir tahun 2015 lalu,” tutur penyanyi berparas cantik dan langsing ini.

Sementara Oliver Brenda yang ngetop dengan album kompilasi berjudul “Cinta Palamea” bersama penyanyi kenamaan Isti Yulisti diwawancarai wartawan Kotamobagu, tampak puas mengunjungi kawasan Kotamobagu.

“Selain itu, ada juga Album single saya yang sudah di launching pada akhir tahun 2015 lalu berjudul ‘Kita Masih Cinta’. Intinya kedatangan kami di Kotamobagu, special menghibur pengunjung setia café Kopi Korot,” kata Brenda tersenyum manis saat mengibur pengunjung pada event bertajuk Unity Pitstop 2016. (audy kerap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.