Wawali Nayodo Kurniawan Tatap Muka Dengan Masyarakat Di Kotamobagu Selatan 

Kotamobagu892 Dilihat
Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH saat tatap muka dengan pemerintah dan masyarakat desa

KOTAMOBAGU POST – Dalam rangka untuk menyerap aspirasi masyarakat, Wakil Wali Kota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan SH, melaksanakan kegiatan kunjungan kerja, serta bersilaturahmi ke sejumlah Desa yang ada di Kecamatan Kotamobagu Selatan.

Kunjungan digelar pada Rabu (07/11/2018),  bertujuan menyerap aspirasi masyarakat secara langsung dari Pemerintah Desa dan masyarakat tentang sejauh mana program dan Kegiatan pembangunan yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Desa dan Kelurahan.

“Dengan melakukan kunjungan secara langusng ke setiap Desa dan Kelurahan seperti ini, maka diharapkan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu, akan mendapatkan banyak masukan dari masyarakat, sebagai bahan pertimbangan, untuk program dan kegiatan pembangunan diwilayah Kota Kotamobagu,” ujar Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH.

Dalam kunjungan kerja di Desa Tabang, Desa Poyowa Besar 1 dan Desa Poyowa Besar 2 tersebut, Nayodo Koerniawan SH, tampak ikut didampingi sejumlah pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dilingkungan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu.

Dalam tatap muka terseut, juga digelar interaktif tanya-jawab dengan para kepala desa, perangkat pesa, pokoh pasyarakat, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta masyarakat. (kifli koto).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.