Daftar Nama 9 Calon Wawali, Hasil Rapat Pleno Golkar Kotamobagu 

Pengurus Partai Golkar bersama Ketua Dewan Pertimbangan DPD II Partai Golkar Kotamobagu Letkol Inf Atim Priyatna (dok : KPC)

KOTAMOBAGU POST – Rapat Pleno penetapan Calon Walikota dan Wakil Walikota oleh DPD II Partai Golkar Kota Kotamobagu, selain menetapkan Drs Djelantik Mokodompit sebagai Calon Tunggal Walikota dan 9 nama lain sebagai Calon Wakil Walikota.

Kesembilan nama Wakil Walikota hasi penetapan rapat pleno itu, yakni ; Aditya A.Moha Sked, Nasrun Koto SH MH, Herdi Korompot ST, Ir Ishak Sugeha, Kadir Mangkat SE, Raski Azhari, Jusran Mokolanut, Konni Balamba dan dokter Jusnan Mokoginta.

Kesembilan nama Calon Wakil Walikota ditetapkan pada rapat pleno sesi kedua setelah sesi pertama pleno penetapan Calon Tunggal Walikota Drs Djelantik Mokodompit.

“Selain rapat pleno penetapan Calon Walikota Bapak Drs Djelantik Mokodompit, juga pleno telah menetapkan 9 nama figure Calon Wakil Walikota. Semua nama ini akan dikirim ke DPP Golkar untuk mendapatkan rekomendasi,” kata Sekretaris DPD II PG Kotamobagu, Sudirman Mamonto.

Senada hal itu, Ketua DPD II PG Kota Kotamobagu Drs H.Djelantik Mokodompit, mekanisme setelah penetapan calon dilakukan, maka semua nama akan dikirim terlebih dahulu ke pihak DPD I Partai Golkar Sulawesi Utara dan kemudian dilanjutkan ke pihak DPP Partai Golkar di Jakarta.

“Mekanisme partainya begitu. Hasil ini akan dibawa ke DPD I, dan dari DPD I akan dilanjutkan dikirim ke pihak DPP Partai Golkar di Jakarta,” terang Djelantik, Senin (04/05/2017) usai rapat pleno di secretariat Golkar Kelurahan Kotamobagu. (audie kerap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.