“Wujudkan Eksistensi Kotamobagu Kota Sehat”

Headline, Kotamobagu1138 Dilihat
Pemerintah dan masyarakat Kotamobagu tetap konsisten menjaga eksistensi Kotamobagu sebagai Kota Sehat (dok : ttbnws)

KOTAMOBAGUPOST.COM – Walikota Kotamobagu Ir Hj.Tatong Bara memberikan apreseasi mendalam kepada masyarakat Kotamobagu yang terus mendukung kawasan Kotamobagu menjadi Kota Sehat melalui program kebersihan dan penyehatan lingkungan.

Menurut Walikota, tindak lanjut dari  Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor : 34 Tahun 2005 Tentang Pedoman Penyelenggaraan Kabupaten/Kota Sehat dan Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor: 3 Tahun 2014 Tentang Sanitasi Total Berbasis Masyarakat.

“Saya memberikan apreseasi mendalam kepada seluruh masyarakat Kotamobagu yang terus menjaga eksistensi dan menjadikan Kotamobagu sebagai Kota Sehat. Peran serta masyarakat selama ini telah memberikan nilai positif yang menjadi pendorong bagi Pemerintah Daerah untuk bekerja keras mewujudkan Kotamobagu menjadi Kota Sehat,” kata Walikota Tatong Bara.

Senada hal itu, menurut Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu Pemerintah Kotamobagu sangat menseriusi program “Kota Sehat” 2017 yang sudah ditindak lunjuti dengan kegiatan pembuatan dokumen Kota Sehat, untuk dikirim kepada Pemerintah Provinsi Sulut dan Pemerintah Pusat.

“Kegiatan Kota Sehat sejak tahun tahun 2016 ini kita sudah maksimalkan. Sedangkan untuk dokumen Kota Sehat, sekarang ini kita sudah mengantongi SK Forum Kota Sehat dan Tim Pembina Kota Sehat yang berjejang mulai dari Kecamatan hingga Kelompok Kerja Desa/kelurahan,” kata Tahlis Galang SSTP, MSi.

Menurutnya, pihak Pemerintah Kota bersama masyrakat sudah melaksanakan Deklarasi Stop Buang Air Besar Sembarangan (Stop BABS), didukung oleh instruksi wali kota tentang pengaturan tempat dan jam merokok, hal tersebut sebagai komitmen pemerintah mewujudkan Kotamobagu sebagai Kota Sehat.

“Kami optimis Kota Kotamobagu bisa meraih Kota Sehat. Kan kita sudah meraih Adipura. Saya mengimbau kepala SKPD secara berjenjang hingga kepada lurah dan sangadi dan kepada seluruh masyarakat Kota Kotamobagu untuk bersama-sama menyukseskan program kegiatan Kota Sehat,” ajaknya. (audie kerap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.